Suara.com - Persikabo 1973 resmi mendatangkan dua pemain asing anyar yaitu gelandang serang Bruno Dybal dan Tomoki Wada jelang memasuki pekan kedua Liga 1 Indonesia musim ini.
Dikutip dari rilis yang diterima, Jumat (29/7/2022), pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman menjelaskan Tomoki telah sempat mengikuti latihan bersama tim di Lapangan Asiop, Sentul, Rabu lalu.
Hal berbeda terjadi untuk Dybal yang masih belum bisa bergabung dengan skuad Persikabo 1973 karena harus pergi ke luar negeri untuk mengurus beberapa berkas administrasi.
"Dua-duanya sudah datang, Tomoki sama Dybal, Tomoki sudah mulai ikut gabung di latihan dan untuk Dybal masih mengurus administrasi dan hari ini pergi ke luar dulu," jelas Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman seperti dimuat Antara.
Pelatih kelahiran Majalengka itu menjelaskan, dirinya berharap kedua pemain anyar tersebut dapat beradaptasi dengan baik dan dapat dimainkan ketika menghadapi Dewa United di pekan kedua Liga 1 Indonesia.
Soal Tomoki yang telah mengikuti sesi latihan bersama skuad Persikabo 1973, Djanur menilai pemain berusia 27 tahun asal Jepang tersebut memiliki kemampuan yang menjanjikan dan diharapkan dapat memberikan kontribusi positif untuk tim Laskar Pajajaran.
"Mudah-mudahan dua-duanya tidak sulit untuk beradaptasi, kelihatannya sangat berharap administrasi bisa diselesaikan dengan segera, supaya kita bisa mainkan di game kedua," ujar Djanur.
SUMBER SUARA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar