Kamis, 06 Mei 2021

Anggota DPR Soal Jenderal Kekaisaran Sunda: Tak Boleh Ada Dualisme Hukum


Jakarta - Rusdi Karepesina (55), pemobil Pajero Sport yang ditilang polisi mengaku sebagai jenderal dari Kekaisaran Sunda Nusantara. Ketua DPP PKS Mardani Ali menilai Polri perlu melakukan pendekatan literasi dan dialog.

"Pertama tentu pendekatan literasi dan dialog, mesti tuntas dan mesti ikut aturan yang berlaku," kata Mardani saat dihubungi (5/5/2021).

Mardani mengatakan tidak boleh adanya dualisme hukum dan kewenangan. Selain itu, Polri juga diminta untuk mencari tau lebih dalam terkait Kekaisaran Sunda Nusantara.

 "Tidak boleh ada dualisme hukum dan dualisme kewenangan. Kedua, mesti dicari akarnya dan diselesaikan dengan tuntas, jika jadi kekayaan budaya dan tidak melanggar peraturan bisa diarahkan," kata Mardani.

Menurut Mardani, bila Kekaisaran Sunda Nusantara terbukti melanggar aturan maka menurutnya perlu beberapa proses. Diantaranya dengan kembali melakukan pendekatan, namun bila tidak menghasilkan maka dapat diproses secara hukum.

sumber detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar