Best Profit Futures - Saham
Hong Kong raih kenaikan terbaiknya dalam seminggu pada hari Selasa ini
setelah survei bisnis yang menunjukkan pertumbuhan di sektor pabrik dan
jasa China dipercepat bulan lalu.
Indeks Hang Seng naik 0,9 persen ke 23,147.07 poin, sedangkan Indeks China Enterprises naik 1,5 persen ke 9,706.20.
Aktivitas di sektor
manufaktur China secara tak terduga tumbuh pada laju tercepat dalam
lebih dari dua tahun terdorong oleh penguatan sektor konstruksi, dengan
perusahaan-perusahaan kecil yang tumbuh lebih optimis, menunjukkan
kestabilan pada ekonomi terbesar kedua di dunia tersebut serta telah
mendapatkan pijakan mantap.
Sumber: Reuters
Tidak ada komentar:
Posting Komentar