Selasa, 03 April 2018

Sulit Kerja Setelah Putus Cinta? Ini Cara Agar Tak Terlalu Galau di Kantor

Sulit Kerja Setelah Putus Cinta? Ini Cara Agar Tak Terlalu Galau di Kantor
PT BESTPROFIT - Putus cinta memang kadang membuat dunia seoalah akan runtuh. Kegiatan pun jadi terhambat karena rasa galau yang tak ada habis-habisnya karena patah hati. Rasanya kamu jadi hilang konsentrasi dan kesulitan dalam bekerja.

Menurut pakar cinta Laurie Davis Edwards, kliennya mengalami kehilangan konsentrasi dan tidak semangat ke kantor ketika baru mengalami putus cinta. "Lainnya mengaku bahwa mereka tidak memiliki ketertarikan dengan karier. Hal tersebut mengejutkan karena sebelumnya mereka sangat semangat bekerja," kata Laurie. BESTPROFIT


Dampak putus cinta memang sangat dahsyat. Tapi jangan sampai kariermu hancur karena ini berpengaruh juga pada masa depanmu. Inilah cara agar tetap bisa bekerja dan tidak terlalu galau saat di kantor. BEST PROFIT 

1. Berikan Waktu untuk Bersedih
Ketika sangat sedih, mungkin kamu bisa mengambil cuti satu atau dua hari untuk menenangkan hatimu. Tapi rasanya, waktu satu sampai dua hari tak cukup untuk memudarkan kesedihan. Maka bersedihlah, meski saat bekerja. Jika tiba-tiba tak kuat ingin menangis, maka pergilah ke toilet atau ruangan yang sepi. Tumpahkanlah kesedihan sesaat. Jika merasa cukup tenang, kembali lah bekerja. Begitu sarang dari pakar cinta Laurie Davis.

2. Pikiran Positif di Pagi Hari
Buat dirimu positif di pagi hari sebelum bekerja. Katakan pada dirimu bahwa kamu mampu melewati hal-hal rumit dalam hidupmu. Pikirkan hal-hal yang bisa memotivasimu seperti pencapaian yang telah kamu buat selama ini. Ini membuatmu menjadi memiliki semangat yang lebih.

3. Jangan Banyak Bicara Tentang Kegalauan
Tak perlu mengumbar kegalauanmu di kantor. Belum tentu bos atau rekan kerjamu memaklumi masalahmu. "Jika kamu sangat dekat dengan rekan kerjamu, mungkin kamu akan menerima banyak dukungan. Hal itu baik, namun jangan terlalu mengumbar kesedihanmu di kantor. Simpan ceritamu di waktu yang tepat," ujar Laurie.

4. Buat Notes
Konsentrasi bisa menurun saat putus cinta, sementara pekerjaan tetap harus selesai. Agar pekerjaan bisa selesai tepat waktu, maka buatlah daftar pekerjaan di notes. Mulailah menyelesaikan pekerjaan dari yang kecil atau lebih mudah terlebih dahulu. Lakukan perlahan-lahan dan hindari multi-tasking, karena ketika pikiran sedang kusut, Anda malah sulit menyelesaikan pekerjaan secara bersamaan.

5. Rapikan Meja Kerja
Meja kerja yang berantakan semakin membuatmu stres dan sulit fokus. Untuk itu, cobalah rapikan meja kerjamu. Jika terpasang fotomu dan mantan sebaiknya segera singkirkan. Buat meja kerjamu lebih lega dan rapi. Kamu bisa menambah pot bunga kecil dan aromaterapi di mejamun untuk memberikan suasana yang positif.

Sumber : Detik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar